Have an account?

Senin, 22 Maret 2010

Pikir, Dzikir dan Ikhtiar Jelang Unas

Senin, 22 Maret 2010



KETAPANG – Mulai hari ini, 22 hingga 26 Maret 2010, para siswa SMA/SMK seluruh tanah air akan melakukan ujian nasional. Supaya Unas berhasil dengan memuaskan dan berjalan dengan lancar, ratusan siswa dari 13 SMA/SMK se-Ketapang mengikuti zikir dan doa bersama di Masjid Agung Al-Ikhlas Ketapang, Sabtu (19/3) pagi. Zikir dan do’a bersama yang dilakukan Pemuda dan Remaja Masjid Al-Ikhlas Ketapang bersama Diknas dan Depag Ketapang sudah berjalan dengan sukses.“Untuk ujian SMP yang akan dilakukan pada bulan April 2010, sampai saat ini Pemuda dan remaja Masjid Al-Ikhlas Ketapang belum ada rencana untuk melakukan kegiatan Zikir dan Do’a bersama,” kata Edy Karnaen, dari Pemuda dan Remaja Masjid (Permas) Al-Ikhlas Ketapang.

Do’a dan zikir bersama siswa SMA/SMK tambah Samsudin A.Md, ketua Ketua Pemuda dan Remaja Masjid Al-Ikhlas Ketapang, diikuti 13 SMA/SMK. Melalui kegiatan seperti itu, kiprah dan peran serta pemuda dan Remaja Masjid Al-Ikhlas semakin nyata. Apalagi, kegiatan seperti ini merupakan pembinaan iman dan taqwa. “Isnya Allah, sejumlah kegiatan dalam bentuk tausiah dimasa yang akan datang akan terus kita lakukan,” ujarnya.Adanya doa dan zikir bersama seperti dilakukan di Masjid Al-Ikhlas didukung Waluyo. Sebagai pendidik dan masyarakat, ia menilai kedepan kegiatans erupa perlu terus dilakukan. Ini sebagai bentuk pembinaan iman dan taqwa kepada siswa. “Tak hanya kecerdasan intelektual, tetapi siswa harus mampu diimbangi dengan pembinaan iman dan taqwa, saya pikir kedepan nanti bisa digabung dengan SMA dan SMP yang menjelang ujian nasional,” ujar guru SMA ini.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang, Drs HM Mansur M.Si mengakui pentingnya motivasi kepda anak didik yang menjalani ujian nasional pada hari ini. Motivasi itu tak hanya dari pendidik, tetpi juga dari orang tua siswa. Ditemui usai memerikan arahan kepada siswa di Masjid Al-Ikhlas, Drs HM Mansur M.Si berharap para siswa bisa mengerjakan soal ujian, dan lulus dengan hasil yang memuaskan. (ndi)

Sumber : Pontianak Post

0 komentar:

Posting Komentar